IDEA PENELITIAN & PUBLIKASI ILMIAH

YDIN I IDEA PENELITIAN & PUBLIKASI ILMIAH


IDEA Research and Fublication

Perajin gerabah bisa membuat kendi anggur dari tanah liat, tapi tidak bisa membuat apa-apa dari pasir dan kerikil.

(Kahlil Gibran)

Rumah IDEA dibawah naungan MADENA Foundation (Yayasan Darmaguna Idea Nusantara) didirikan oleh Prof. (Assoc) Ir. N. Sunardi, SE.,ST.,MM.,CT. Founder Rumah IDEA adalah Seorang Perencana sekaligus Arsitek dan Ahli dibidang Ilmu Manajemen sekaligus sebagai Dosen Pascasarjana di Universitas Pamulang, sebagai seorang Perencana (Arsitek) sekaligus ahli Manajemen ia terpanggil untuk melakukan idea nyata untuk memberikan sumbangsih dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Berbeda dengan dunia akademis yang serba teoritis dan paper based, ia menginginkan idea nyata yang konkret dan praktis di era Society 5.0.

Idea sederhana tetapi yang berdampak terhadap kesejahteraan masyarakat sehingga mudah dijalankan dan direplikasi oleh siapa saja. Sebagai wadah pengabdian masyarakat, Rumah Idea dibangun dalam frame icepower Entrepreneurship, sehingga aspek sosial wirausaha yaitu inovasi, gotong royong dan kemandirian berorientasi pada hasil dan tindakan nyata.

Rumah IDEA menggunakan cara-cara baru dari metode yang diramu sendiri dengan menggabungkan keahlian, pengalaman, pengetahuan, dan pembentukan karakter berbasis Idea dengan peka konsep. Rumah IDEA terletak di tengah-tengah perkampungan di Daerah Depok. Letaknya tidak jauh dari Jakarta.

Dalam Pemikiran Prof. (Assoc) Ir. N. Sunardi, SE.,ST.,MM.,CT. Sebagai seorang perencana dan ahli Manajemen melakukan idea pikiran untuk memperbaiki idea pemikiran inovatif untuk memperbaiki kemandirian bangsa untuk menikatkan sumber daya nya. Profesional, corporates, teachers, Pekerja dan banyak pihak lainnya telah mengikuti pelatihan di Rumah IDEA.

Berawal dari Idea Kreatif

Tahun 2020 Prof. (Assoc) Ir. N. Sunardi, SE.,MM.,CT. dan istrinya, Dr. Rosa Lesmana, SE., MM,CT. membuat penelitian tentang konsep Icepower dan PEKA Analisis (Pola Fikir, Empati, Keahlian, Alat) untuk mengatasi VUCA (Volatility, Uncertainty, Complexity, Ambiguity) dalam jurnal yang di terbitkan di jurnal nasional maupun internasional. Sejak Oktober tahun 2022, mereka membuat idea sosial secara nyata. Mereka berdua mendirikan Yayasan Darmaguna Idea Nusantara yang terletak Jl. Pendowo No.69 Kec. Limo, Kota Depok, Indonesia.

Modal Kami: Kemandirian

Rumah IDEA dikelola secara mandiri dan efisien. Untuk membiayai Idea Kreatif yang dilakukannya, Rumah idea memberikan jasa pelatihan dan konsultasi manajemen Idea selain memberikan jasa penelitian dalam bentuk kajian ilmiah. Pelatihan mengenai Idea Kreatif (corporate & people creative Idea ), corporate management strategy, dan segala hal yang terkait manajemen serta idea kreatif. Selain itu Rumah idea juga mengelola dana-dana sponsor CSR untuk perubahan

PUBLIKASI ILMIAH Prof. (Assoc) Ir. N. Sunardi, SE.,MM.,CT.

BUKU BAHAN AJAR

  • 2023 SEMINAR AKUNTANSI SYARIAH Buku ini terdiri dari konsepsi pengantar Akuntansi Syariah yang kemudian dilanjutkan dengan Kerangka dasar penyusunan dan penyajian laporan keuangan syariah agar pembaca terutama mahasiswa mempunyai kesepahaman terkait harl yang mendasar dalam memahami dan urgensi dari Akuntansi Syariah. Bagian yang berikutnya menjelaskan tentang seminar akuntansi Perbankan Syariah berdasarkan PSAK (Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan ) 59 dan Penyajian Laporan Keuangan Syariah berdasarkan PSAK 101. Selanjutnya Tim Penulis membagi bab dalam buku ini berdasarkan PSAK yang telah diterbitkan oleh Ikatan Ahli Akuntansi (IAI) melalui Dewan Standar dan Dewan Standar Akuntansi Syariah yang terdiri dari PSAK-Syariah 102 (Akuntansi Murabahah), 103 (Akuntansi Salam), 104 (Akuntansi Istishna), 105 (Akuntansi Mudharabah), 106 (Akuntansi Musyarakah), 107 (Akuntansi Ijarah), 108 (Asuransi Syariah), 109 (Akuntansi Zakat dan Infak/Sedekah), 110 (Akuntansi Sukuk), 111 (Akuntansi Wa’d), 112 (Akuntansi Wakaf). Adapun bagian penutup maka penulis memberikan tambahan berupa materi terkait Akuntansi Koperasi Syariah dan Akuntansi Qard. I VIEW BOOK
  • 2024 MANAJEMEN PRODUKSI DAN OPERASI Struktur buku ini terdiri dari tujuan pembelajaran, uraian materi, latihan soal, dan referensi. Tujuan pembelajaran digunakan untuk mengetahui arah atau tujuan mempelajari materi tertentu. Uraian materi digunakan untuk pemberian informasi/ pengetahuan kepada mahasiswa. Urain materi tersebut meliputi MANAJEMEN PRODUKSI DAN OPERASI I VIEW BOOK

PUBLIKASI JURNAL ILMIAH Prof. (Assoc) Ir. N. Sunardi, SE.,MM.,CT.

Publikasi Jurnal Ilmiah Prof. (Assoc) Ir. N. Sunardi, SE.,MM.,CT. hasil Penelitian dan hasil Pengabdian Kepada Masyarakat yang terdaftar dalam GOOGLE SCHOLAR hasil Penelitian dan hasil Pengabdian Kepada Masyarakat yang terdaftar dalam SINTA DIKTI

JURNAL INTERNATIONAL

JURNAL NASIONAL TERAKREDITASI

Yayasan Darmaguna Idea Nusantara berkomitmen sebagian dari pendapatan Yayasan di sumbangkan untuk kegiatan Yayasan khususnya Pembuatan Sarana Sosial, Sarana Ibadah, Pembangunan Masjid dan Pesantren yang dikelola yayasan

Donatur/Pembayaran ditransfer ke No Rekening :

Bank BSI No.Rekening: 7212385616 an Yayasan Darmaguna Idea Nusantara